Ketua Umum PSSI, Erick Thohir meminta dukungan dan doa dari masyarakat untuk keberhasilan Timnas Indonesia U-16 jelang menghadapi Australia pada semifinal Piala AFF U-16 tahun 2024 yang akan berlangsung di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Senin (1/7/2024).
Hal tersebut diungkapkan oleh Erick Thohir melalui akun Instagram pribadinya. Dikatakan Erick, doa dari suporter Tanah Air juga akan menjadi energi tambahan bagi skuad Garuda Muda untuk dapat tampil maksimal dalam pertandingan menghadapi Timnas Australia U-16.
Baca juga: Prediksi Pertandingan Timnas Indonesia U-16 vs Australia U-16 di Piala AFF U-16
“Mohon doa dan dukungan seluruh masyarakat untuk timnas Indonesia U-16 malam ini,” tulis Erick Thohir sebagaimana dikutip Inversi Sumut dari Instagram pribadinya, Senin (1/7/2024).
Timnas Indonesia U-16 melanju ke babak semifinal Piala AFF U-16 tahun 2024 dengan status sebagai juara Grup A.
Sebelumnya, anak asuhan Nova Arianto berhasil mengumpulkan sembilan poin dari tiga pertandingan.
Rincian hasilnya, meraih kemenangan atas Singapura (3-0), Filipina (0-3), dan Laos (6-1).
Sementara itu, pelatih timnas U-16 Indonesia, Nova Arianto, berharap anak asuhnya bisa tampil lepas di pertandingan nanti.
Di babak semifinal, Timnas Indonesia U-16 akan berhadapan dengan Timnas Australia U-16 yang bakal digelar di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, pada Senin (1/7/2024) mulai pukul 19.30 WIB.
Baca juga: Erick Thohir Sebut Pembangunan Pusat Pelatihan di IKN Sesuai Rencana
Pertandingan tersebut dapat disaksikan secara langsung melalui stasiun televisi Indosiar dan juga melalui live streaming di platform Vidio.