Edy Rahmayadi memastikan bakal didampingi oleh Hasan Basri Sagala sebagai bakal calon Wakil Gubernur Sumatera Utara di Pilkada Sumut 2024.
Hasan merupakan kader dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) sekaligus tenaga ahli Menteri Agama RI. “Iya benar, wakil saya itu Pak Hasan Basri Sagala,” kata Edy di Kabupaten Karo, Sabtu 24 Agustus 2024.
Baca juga: Edy Rahmayadi Berziarah ke Makam Baskami Ginting di Karo
“Iya benar, wakil saya itu Pak Hasan Basri Sagala,” kata Edy di Kabupaten Karo, Sabtu (24/8/2024).
Mantan Pangkostrad itu memilih Hasan sebagai wakilnya untuk bersaing di Pilkada Sumut setelah mendapat usulan dari DPP PDIP.
“Karena beliau kader dan diusulkan oleh DPP PDIP,” tutur Edy.
Untuk diketahui, Edy maju di Pilkada Sumut 2024 usai mendapat dukungan dari PDIP, Partai Hanura, dan Partai Ummat.
Edy dipastikan bakal bersaing dengan pasangan Bobby Nasution – Surya yang diusung oleh ‘koalisi gemuk’ yakni Golkar, Gerindra, PKB, PKS, Demokrat, NasDem, PPP, dan PSI.
Baca Juga: PPP Resmi Serahkan Surat Dukungan kepada Bobby Nasution – Surya di Pilgub Sumut 2024
Diketahui, Hasan Basri Sagala kelahiran Kotapinang, 10 Juni 1977. Ia alumni SMAN 1 Kotapinang, dan lulusan sarjana dari UIN Sumut kemudian S2 dari Universitas Indonesia (UI).
Hasan Basri Sagala juga aktif di berbagai organisasi, seperti Kasatkornaa Banser, Ketua PP GP Ansor, Ketua PB PMII, Sekretaris LTM PBNU, Wakil Sekretaris BPET MUI Pusat dan Wakil Ketua Umum JBMI.